Sederet foto lokasi pernikahan Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda yang dikelilingi Pinus


Pine Hill atau bukit pohon pinus adalah sebuah kawasan dengan daya tarik hutan yang masih asri dan lebat.

Wanita cantik bernama lengkap Syahnaz Sadiqah ini merupakan aktris dan pembawa acara. Dirinya juga merembet bermain sinetron. Wanita kelahiran 30 Oktober 1993 ini juga merupakan adik dari presenter kondang, Raffi Ahmad.
Seperti diketahui, Syahnaz akan menikah dengan jeje Govinda. Pernikahan mereka tinggal menghitung hati. Pada 21 April 2018 mendatang menjadi hari bahagia bagi Syahnaz dan Jeje. Belum lama ini beredar di media sosial foto undangan pernikahan Syahnaz dan Jeje. Hal tersebut seperti terlihat di postingan akun Instagram akun gosip @lambe_turah.

Berikut keterangan postingan akun @lambe_turah "Syelaaaamaaaat
Semoga dilancarkan sampe hari H Tapi udah ketipi tipi sich Jadi udah bukan rahasia lagi dech kek na Yang venting syelamat menempuh hidup baru Semoga dilancarkan sampe hari H nya yaksss" Tulis akun tersebut sebagai caption pada Rabu 4 April 2018.

Dalam foto tersebut tampak undangan pernikahan yang akan digelar di Pine Hill, Cibodas, Lembang.  Pine Hill atau bukit pohon pinus adalah sebuah kawasan dengan daya tarik hutan yang masih asri dan lebat. 


Lokasi Pine Hill berada di Jalan Maribaya Timur, Kp Cibeunying Kaler, Cibodas, Lembang, Jawa Barat. Pastinya banyak pohon pinus yang mendominasi lokasi tersebut. Pine hills cibodas ini menyediakan lokasi pernikahan.  Ternyata ada beberapa artis tanah air yang memilih Pine Hill sebagai lokasi pernikahan mereka. Seperti Tarra Budiman dan Gya Sadiqah, dan andien.

Dari galeri website pinehillscibodas.com terdapat beberapa foto berbagai sudut tempat tersebut. simak









Selamat dan semoga lancar sampai hari H nanti buat Syahnaz dan Jeje

0 komentar